Search

14 Januari 2026

PT Lima Group Kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana di Gayo Lues

Redaktur

BANDA ACEH | REALITAACEH – Pendiri sekaligus pemilik PT Lima Group dan PT Lima Logam Indonesia (LLI), Rusli Lohisto, kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana alam di Aceh.

Setelah sebelumnya mengirim 16 ton bantuan menggunakan pesawat carter Boeing 737 untuk sejumlah kabupaten terdampak, kali ini bantuan ditujukan khusus untuk masyarakat Kabupaten Gayo Lues.

Rusli menegaskan bahwa bantuan ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung masyarakat Aceh untuk bangkit dari musibah besar ini.

“Kami akan terus berupaya memberikan dukungan bagi saudara-saudara kita di Aceh. Semoga bantuan ini dapat membantu mempercepat pemulihan,” kata Rusli, Sabtu (6/12/2025).

Rusli menyebut bantuan itu diserahkan langsung oleh relawan PT Lima Group kepada Bupati Gayo Lues serta masyarakat terdampak banjir dan wilayah yang sempat terisolasi.

Adapun bantuan yang diberikan mencakup kebutuhan pokok dan logistik, seperti beras 2 ton, Indomie 100 kardus, gula 100 kg, minyak goreng 50 kg, Energen 20 kardus, boti bantal (Byway) 40 kardus, obat nyamuk 5 kardus, tolak angin 30 kotak, sabun mandi 10 kardus, dan sampo 10 kardus.

Kemudian ada sabun ekonomi 20 kardus, garam 50 sak, obat-obatan, teh 100 kotak, pampers 30 kardus, pakaian dalam wanita 20 lusin, selimut 50 buah, Roti Unibis 10 kardus, Pop Mie 100 kardus, dan Malkist 10 kardus.

“Seluruh bantuan tersebut telah kita disalurkan ke beberapa kecamatan yang terdampak banjir dan terisolasi di Gayo Lues,” katanya.

Sebelumnya, PT Lima Group dan PT Lima Logam Indonesia telah mengirim 16 ton bantuan yang diterima langsung oleh Pemerintah Provinsi Aceh dan disalurkan melalui jalur udara ke berbagai daerah, termasuk Aceh Timur, Aceh Utara, Aceh Jaya, Nagan Raya, Aceh Tamiang, dan Takengon.

“Dengan tambahan bantuan untuk Gayo Lues, kami mempertegas bahwa sebagai salah satu pihak swasta kita konsisten memberikan dukungan dalam penanganan bencana di Aceh,” pungkasnya.